Positif Pemakai Narkoba, Salah Satu Balon Kades di Pesawaran Didiskualifikasi

Diduga Pemakai Narkoba, Salah Satu Balon Kades di Pesawaran Didiskualifikasi

gentamerah.com | Pesawaran – Diduga pemakai narkoba, satu dari 130 peserta penjaring calon kepala desa didiskualifikasi  oleh panitia pemilihan kepala desa (Pilkades)  tingkat Desa. Satu bakal calon kades tersebut dari salah satu desa dari 19 desa di Kabupaten Pesawaran, Lampung yang akan menyelenggarakan pilkades serentak.
“Informasi yang saya dapat,  ada satu calon kepala Desa didiskualifikasi, karena  calon tersebut positif menggunakan Narkoba. Nah,  nantinya setelah calon terpilih,  kita akan melakukan test narkoba kembali, ” kata Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona,   usai melantik Pj Kades di Aula Pemkab setempat,  Selasa ( 30/07/2019).
Menurutnya, pelaksanaan tes seleksi calon kepala desa akan menggunakan sistem Computer Asisted Test  (CAT). Bagi desa yang memiliki lebih dari Lima orang balon kades akan dilakukan seleksi sesuai regulasi.
“Yang jelas,  proses tes itu , kita serahkan ke lembaga profesional Unifersitas Lampung (Unila),    mereka lah yang menyusun semuanya, termasuk soal,”  katanya.
Lokasi tes , kata Dendi, akan menggunakan gedung sekolahan yang memiliki Ruang komputer.”Untuk sekolah mana yang mau dipakai belum bisa kita tentukan. Nanti,  H – 2 atau H – 1 baru kita umumkan dimana tempat pelaksanaan test, ” ucapnya.


Penulis : Ali Mubaroq
Editor : Yana

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group

Warning: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18