Daerah  

Pererat Hubungan, Palang Merah Canada Kunjungi Tubabar

Pererat Hubungan, Palang Merah Canada Kunjungi Tubabar

gentamerah.com Tulangbawang Barat- Palang Merah (PM) dari Negara Canada dan Palang Merah Indonesia (PMI), kunjungi Tulangbawang Barat (Tubabar) Provinsi Lampung. Kunjungan kedua organisasi tersebut disambut Pj Bupati Kabupaten Tulangbawang Barat, Drs Adeham M.Pd, guna melakukan pembahasan Program Pengembangan Sumberdaya dari Palang Merah Negara Canada.
Pj Bupati Tubabar, merespon positif atas kunjungan utusan Palang Merah Canada dan PMI pusat, serta jajaran PMI Lampung sekaligus memberi apresiasi atas bantuan-bantuan yang telah diberikan kepada PMI Kabupaten Tulang Bawang Barat.
“Semoga kegiatan ini dapat terus dijalin dengan baik, sehingga dalam kerja yang lain berupa penguatan Kemitraan Palang Merah semakin berkembang,“ ungkap Adeham.
Menurutnya, Pemerintah Kabupaten Tubabar senantiasa mendukung segala upaya yang dapat memajukan Kabupaten setempat.
“Kami sangat senang dan bangga, apabila Palang Merah Canada dapat menjalin kerja sama serta membuat program-program di Kabupaten  Tulangbawang Barat,“ katanya.
Harapannya, Palang Merah Indonesia Kabupaten Tubabar dan Palang Merah Canada dapat bertukar informasi, wawasan dan berbagi pengetahuan dalam bidang penyelamatan dan kemanusiaan.
“Saya berharap, dengan kunjungan ini antara PM Canada dan PMI Kabupaten kita, dapat meningkatkan jalinan kerja sama dan sinergi yang erat,” terangnya.

Penulis : Effendi
Editor   : Seno

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group