Gentamerah.com || Lampung Utara – Diduga akibat penyakit yang dideritanya, seorang kakek meninggal dunia didalam rumahnya dan terkunci sendirian. Korban ditemukan warga Sribasuki Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara, sudah tergeletak tidak bernyawa, dan diperkirakan sudah tiga hari meregang nyawanya.
“Saya mendapatkan laporan dari warga, banyak lalat dan ada bau menyengat dari dalam rumah korab. Kemudian kabar itu saya laporkan ke Babinsa dan seterusnya kami masuk dari belakang rumah, teryata pintu tidak terkunci, dan benar ada mayat rumah tersebut,” ketua rukun tetangga (RT) 4 Kelurahan Sribasuki, Didon, di lokasi kejadian, Jum”at (02/04/2021).
Menurutnya, mayat Tjhun min (67), saat ditemukan dalam posisi terlentang, perut sudah membesar dan dikerubungi lalat, mayat ditemukan sekitar pukul 17:00 sore hari.
” Disini beliau tinggal sama istrinya, tetapi sudah sebulan ini istrinya ke Jakarta, untuk bekerja, karena korban ini mempunyai toko di pasar sentral,” ujar dia.
Beberapa hari sebelumnya, kata Didon, korban pernah mengeluhkan sakit pada kakinya.”Kaki korban terjadi pembengkakan dan terakhir tetangga melihat juga hari Selasa kemarin,” katanya.
Sementara, tim forensik inafis, Polres Lampung Utara mengatakan, bahwa diperkirakan korban sudah meninggal sudah tiga hari.
“Diperkirakan mayat tersebut sudah tiga hari lamanya, dalam posisi terlentang. Tapi untuk sementara ini tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan ditubuh korban,”kata Bripka Titis, tim forensik inafis.
Dugaan sementara, ungkap Titis, korban meninggal akibat terjatuh, dan kehilangan kesadarannya.
Laporan :Gian Paqih
Editor : Seno