Didampingi Istri, Safe’I Mendaftarkan Diri Sebagai Calkakam Sangkaranbhakti

 

Didampingi Istri, Safe’I Mendaftarkan Diri Sebagai Calkakam Sangkaranbhakti

Gentamerah.com || Waykanan – Tiga hari efektif pembukaan
pendaftaran calon Kampung Sangkaranbhakti Kecamatan Blambanganumpu, Waykanan, Drs
Safe’i menjadi pendaftar pertama yang mendaclonkan diri sebagai kepala kampung
setempat.

Pendaftaran yang dibuka sejak Jum’at (24/02/2023), baru Drs
Safe’I yang datang ke Sekertariat pemilihan kepala kampung setempat, didampingi
istrinya, untuk ikut kancah politik pilkakam Kampung Sangkaranbhakti periode
2023-2029, Senin (26/02/2023).

“Iya mas, pendaftaran resmi dibuka sejak Jum’at kemarin dan
baru pak Safe’i yang resmi mendaftar dengan berkasnya kami periksa sudah
lengkap semua,” kata Dedi Taryono, ketua panitia Pemilihan Kepala kampung
Sangkarabhakti didampingi jajaran anggota panitia.

Terpisah, Aprida Suhana, S.Pd, penjabat kepala kampung
Sangkaranbhakti berharap, perhelatan Pilkakam yang tak lama lagi akan dilaksanakan
dapat  berjalan lancar dan kondusif.

 “Harapan saya di
Pilkakam ini bisa berjalan aman damai dan kondusif. Saya meminta  kepada seluruh aparatur kampung untuk selalu
menjaga Netralitas dalam Pilkakam ini nanti,” ujarnya.RED

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group