Waykanan – Tingkatkan Partisipasi masyarakat pada pemilu 2024, KPU Waykanan menyelengarakan sosialisasi kepada seluruh elemen Masyarakat, kali ini acara diadakan di Lapangan Merdeka Argomulyo, Banjit, Waykanan, Lampung, Senin (18/12/2023).
Sosialisasi yang diselanggarakan dengan meriah itu diwarnai dangan membagikan berbagai doorprize manarik itu, diawali dengan jalan sehat kemudian Senam Sehat Bersama dengan perserta didominasi kaum hawa.
Doorprize terbesar berupa kulkas satu pintu, menarik ibu-ibu yang hadir mengikuti semua rangkaian kegitan, meski harus berpanas-panasan.
Senam sehat yang menghadirkan instruktur senam pemilik sanggar senam Nay itu memperkenalkan senam ala jingle KPU, yang gerakan hasil karyanya sendiri.
Ketua KPU Waykanan, Refki Darmawan mengatakan, bahwa sosialisasi itu diselanggarakan di 15 kecamatan yang ada di Waykanan, dibantu oleh PPK dan PPS.
“Masing-masing kecamatan melaksanakan sosialisasi dengan berbagai macam metode, baik senam sehat, jalan sehat ataupun perlombaan,” kata Ketua KPU.
Dengan kegiatan tersebut, harapannya masyarakat mengetehui dan yang sudah memiliki hak pilih dapat memberikan hak suaranya pada pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
“Silahkan datang ke TPS pada Pemilu mendatang untuk memilih DPR RI, DPD, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten serta Pemilihan Presiden dan wakil Presiden. Dengan menyalurkan suaranya, berati ikut mensukseskan Pemilu, dan kita tahu wakil kita dan pemimpin kita mendatang,” ujarnya.