Permudah Akses, Desa Karangsari Bangun Rabat Beton Gunakan DD

https://gentamerah.com/?s=DD&post_type=post

Lampung Utara – Pembangunan infrastruktur jalan merupakan salah satu komponen penting dalam mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat di pedesaan.

Hal itu mendorong  Desa Karangsari Kecamatan Muara Sungkai terus geliat membangun infrastruktur jalan Rabat Beton di desa tersebut dengan menggunakan anggaran Dana Desa (DD) tahun Anggaran (T.A) 2025.

Kades Karangsari Samsoli Oktapiar mengungkapkan, bahwa jalan di desa juga berperan sebagai penghubung antarwilayah, memudahkan akses masyarakat ke pusat pelayanan umum, fasilitas pendidikan, kesehatan, hingga area perekonomian.

“Dengan kondisi jalan yang baik. Insyallah, mobilitas masyarakat dapat meningkat, yang pada akhirnya mendorong perkembangan ekonomi dan sosial desa,” kata dia, didampingi TPK Muh Zakar, Kasi Pembangunan Supriyanto dan Bendahara Edi, Sabtu (19/04/2025).

Menurutnya, pembangunan infrastruktur tersebut menunjukkan bahwa pemerintah desa Karangsari serius dalam meningkatkan infrastruktur desa dan memberdayakan masyarakat lokal.

“Dengan kerja sama yang baik antara Pemdes dan masyarakat, diharapkan meningkatkan aksesibilitas masyarakat dengan membangun jalan Rabat beton sepanjang 270 Meter di dusun II dan dusun III itu dengan anggaran dana desa secara bertahap selama 12 bulan pada tahun 2025 ini, dapat selesai tepat waktu dan sesuai dengan harapan masyarakat, pada musyawarah desa,” terang dia.

Selain dari Infrastruktur, kata Samsoli dana desa di peruntukan juga guna untuk bantuan langsung tunai kepada puluhan masyarakat yang ada di desa Karangsari kecamatan Muara Sungkai.

“Ada 21 Keluarga Penerima manfaat (KPM) yang mendapatkan BLT-DD sebesar Rp. 1.200.000 per-KPM selama 4 bulan dari bulan Januari sampai dengan bulan April pada Dana Desa tahap pertama ini,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group