Covid19, Wakil Ketua DPRD Minta Pemkot Sterilisasi Semua Akses Masuk

 

gentamerah.com//Metro-Wakil Ketua I DPRD Kota Metro Anna Morinda meminta Gugus Penanganan Covid-19 Pemerintah Kota Metro melakukan sterilisasi di semua akses masuk Kota Metro, Sabtu (28/3/2020).

Menurutnya upaya sterilisasi sangat penting, namun hal yang lebih penting adalah ketika masyarakat mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap di rumah saja.

Kemudian, lanjutnya, berdiam diri di rumah ini untuk memutus mata rantai virus. Karenanya proses belajar di rumah diperpanjang, diharapkan proses belajar tetap efektif dengan didampingi orang tua.

Ditambahkannya, jika sterilisasi memang perlu dilakukan, maka seluruh akses masuk harus di sterilisasi. “Kita tetap waspada tapi kita tidak boleh panik,” ujarnya.

Pemerintah Kota Metro akan melakukan sterilisasi di beberapa pintu masuk yang berbatasan dengan kabupaten lain, yaitu, perbatasan Metro-Pekalongan Lampung Timur, Metro-Punggur Lampung Tengah, Metro-Metro Kibang Lampung Timur, Metro-Wates Lampung Tengah, dan Metro-Tegineneng Pesawaran. Deky

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group