Pemdes Madukorobaru Salurkan BLT-DD Untuk 50 KK

Pemdes Madukorobaru Salurkan BLT-DD Untuk 50 KK

gentamerah.com // Lampung Utara – Sebanyak 50 kepala keluarga (KK)  di Desa Madukorobaru Kecamatan Kotabumi Utara mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT) dari dana desa (DD) tahap pertama, Selasa (09/06/2020).

“Alhamdulillah,  bersama aparatur desa telah melaksanakan penyaluran bantuan langsung tunai tahap pertama sebesar Rp. 600 ribu untuk 50 KK,” kata PJ kades Feriyanto SE.,Saat diwanwacarai media ini.

Menurut feriyanto, pembagian BLT tersebut dilakukan selah melalui mekanisme yang panjang mulai dari pendataan, pencocokan data agar semua itu tidak terjadi tumpang tindih dengan bantuan lainnya.

Pelaksanaan itu Berdasarkan surat edaran dan peraturan dari kementerian desa, pembangunan daerah tertinggal, dan transmigrasi (Kemendes PDTT) telah melakukan perubahan peraturan menteri desa PDTT nomor 11 tahun 2019,tentang prioritas penggunaan dana desa tahun 2020 menjadi peraturan menteri desa Nomor 6 tahun 2020, tentang perubahan atas Peraturan menteri desa PDTT Nomor 11 Tahun 2019 tentang prioritas penggunaan dana desa Tahun 2020.

Feriyanto berharap masyarakat penerima BLT-DD bisa menggunakan dana itu sebaik-baiknya ditengah pandemi covid-19 ini.  “Kita berdoa saja kepada Allah SWT, semoga virus ini bisa cepat hilang dari muka bumi ini, agar kita bisa beraktifitas seperti sediakala,” ujarnya.

Pada penyerahan BLT-DD  tersebut dihadiri, Camat kotabumi utara, Doni ferwari fahmi.,SE.,MM, Babinkamtibmas, babinsa, pendamping desa, BPD, LPM, dan tokoh masyarakat.

Penulis : Gian  Paqih
Editor : Nara

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group

Warning: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18