Bupati Lampura Jadi Tersangka Dugaan Suap, Kursi Orang Nomor Satu di Lampung Utara Dijabat Budi Utomo

Bupati Lampura Jadi Tersangka Dugaan Suap, Kursi Orang Nomor Satu di Lampung Utara Dijabat Budi Utomo

gentamerah.com // Lampung Utara –Pasca terjaringnya Bupati Lampung Utara, Agung Ilmu Mangkunegara, dalm OTT yang dilakukan KPK, dan telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus suap didua dinas setempat, Gubenur Lampung, Arinal Djunaidi menunjuk Wakil Bupati Lampung Utara, Budi Utomo sebagai pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampura.
Penugasan wakil bupati menjadi Plt Bupati Lampura tersebut sesuai surat Gubernur Lampung nomor 131.18/2795/01/2019 dan ditandatangani Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, tertanggal 8 Oktober 2019.
Pada poin dua surat penugasan tersebut, diminta kepada Wakil Bupati Budi Utomomelaksanakan tugas kepala daerah  berpedoman pada Pasal 66 ayat (1)  Undang-undang nomor 09 tahun 2015.
Bupati non aktif Lampung Utara, Agung Ilmu Mangkunegara tersandung kasus dugaan suap di dua dinas, Dinas PU dan Dinas perdagangan. Saat ini mantan orang nomor satu yang sudah memasuki dua periode tersebut menjalanan tahanan di KPK
Bupati Lampura Jadi Tersangka Dugaan Suap, Kursi Orang Nomor Satu di Lampung Utara Dijabat Budi Utomo



Penulis : Gian Paqih
Editor : Yana

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group