Ikuti HPN 2022, Perwakilan Diskominfo Lampung Utara Sudah Tiba di Kendari

 

Ikuti HPN 2022, Perwakilan Diskominfo Lampung Utara Sudah Tiba di Kendari

Gentamerah.com || Kendari – Dinas Komunikasi dan Informatika
(Kominfo) Lampung Utara mewakili pemerintah daerah setempat turut menghadiri perhelatan
Hari Pers Nasional (HPN) yang berlangsung di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi
Tenggara (Sultra).

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Lampung Utara, Doni Ferwari
Fahmi, SE, MM, melalui Kepala Bidang Informasi Komunikasi (Infokom),
Firmansyah, SE, MM, mengaku saat ini sudah sampai di Kota Kendari, Sultra,
Sabtu 5 Februari 2022, Bersama beberapa staf di Diskominfo Lampung Utara.

Menurutnya, ada beberapa kegiatan yang akan diikuti oleh
perwakilan Pemkab Lampung Utara pada serangkaian kegiatan HPN 2022 tersebut. “Alhamdulillah
sekira jam tiga tadi kami sudah masuk di Kota Kendari,” kata dia.

Presiden RO Joko Widodo direncanakan juga akan menghadiri serangkaian
kegiatan di HPN itu, termasuk menyaksikan pelepasan hewan endemik yang akan
dilakukan  BKSDA Sultra.

“Beberapa kegiatan yang akan kita ikuti itu, Seminar
pemulihat ekonomi nasional, dialog kebudayaan, forum investasi dengan duta
besar, dan rangkaian kegiatan lainnnya, bahkan katanya kegiatan itu juga akan Presiden
RI, Ir. Joko Widodo,” ujarnya.

Ditanya apakah Bupati Lampung Utara, H. Budi Utomo, SE, MM,
akan hadir  pada acara HPN 2022, Firmansyah
mengatakan, jika bupati tidak ada kegiatan yang sifatnya urgen dimungkinkan
akan hadir dan menyusul bersama dengan Kepala Dinas Kominfo setempat.

“Insha Allah, jika Beliau (Bupati) tidak ada kegiatan lain
beliau akan hadir,” ungkap dia.

Menurutnya, keikutsertaan perwakilan Diskominfo Lampung
Utara pada perhelatan HPN 2022 di Kota Kendari itu, merupakan wujud kebersamaan
dari empat pilar demokrasi dalam melakukan pembangunan di segala bidang.

“Karena dalam beberapa kegiatan yang digelar pada momen
HPN 2022 tersebut dipastikan akan banyak pembelajaran yang dapat dipetik baik
itu dari hasil pembahasan tentang strategi pembangunan informasi dan
lainnya,” Pungkasnya.

Laporan: Gian Paqih

Editor : Seno

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group