Editor : Seno
Pentingnya Akreditasi Sekolah, BAN Lampung Sosialisasi di Kota Metro
gentamerah.com | Metro – Badan Akreditasi Nasional (BAN) Provinsi Lampung menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2018 pada UPTD wilayah II terdiri dari Kota Metro, Kabupaten Lampung Tengah dan Kabupaten Lampung Timur, di Aula Universitas Muhammadiyah Kota Metro, Selasa, (16/10/18).
Walikota Metro, Achmad Pairin, dalam sosialisasi itu menyampaikan, terimakasih atas kepercayaanya untuk Kota Metro menggelar Sosialisasi Pelaksanaan Akreditasi Sekolah/Madrasah pada UPTD wilayah II.“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini tidak yang pertama dan bukan yang terakhir di Kota Metro,” ungkap Achmad Pairin.
Pasalnya, lanjut Pairin, kegiatan tersebut sangat bermanfaat, dan sangat cocok dengan Kota Metro sebagai Kota Pendidikan. “Kota Metro ini termasuk daerah yang paling aman, dan masuk dalam kategori yang paling terjangkau untuk kebutuhan kulinernya di Provinsi Lampung, dengan sedemikian ekonomisnya dan gratis dalam pelayanan pengantaran. Serta masyarakatnya yang komunikatif, walaupun bersaing dalam masing-masing usahanya, tetap bersaing secara sehat,” jelasnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah, Karwono menjelaskan, di Kota Metro belum semua sekolah terakreditasi. “Sekarang ini sebagai awalan untuk akreditasi Kota Metro, dengan melakukan pengisian data terlebih dahulu dan kami sebagai fasilitasinya,” tandasnya.
Penulis : Mega
Editor : Seno
Editor : Seno
Rekomendasi untuk kamu
Tuntut agar di angkat menjadi Aparatur sipil negeri (ASN), Ratusan Guru Honorer Kabupaten Waykanan mengadakan aksi demontrasi
Tunjangan finansial untuk guru PPPK sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan pengabdian di Kabupaten Lampung Utara, nguap.
Tingkatkan kualitas Pendidikan, selama tahun 2024 laksanakan tiga program unggulan, Program Revitalisasi Sekolah,
Inovasi yang menggila, Kepala SMKN 01 Pakuanratu Kabupaten Waykanan, Lampung ini selalu membuat gebrakan
Dua duta lingkungan hidup asal Mesuji yang mewakili Lampung berhasil sabet medali. Antika Apriani berada di posisi ke 5 (4th Runner-Up) dan Dina Eka Agustin