gentamerah.com | Metro – Sosialisasi Pelaksanaan Akreditasi Sekolah/Madrasah Tahun 2018 pada UPTD wilayah II sangat bermanfaat di dunia Pendidikan, dan sangat cocok dengan Kota Metro sebagai Kota Pendidikan. Wilayah II tersebut, Kota Metro, Kabupaten Lampung Tengah dan Kabupaten Lampung Timur.
“Karena Kota Metro ini termasuk daerah yang paling aman, dan masuk dalam kategori yang paling terjangkau untuk kebutuhan kulinernya di Provinsi Lampung, dengan sedemikian ekonomisnya dan gratis dalam pelayanan pengantaran. Serta masyarakatnya yang komunikatif, walaupun bersaing dalam masing-masing usahanya, tetap bersaing secara sehat,” kata Wali Kota Metro, A. Pairin, di Aula Universitas Muhammadiyah Kota Metro, Selasa, (16/10/18).
Akreditiasi sekolah yang diselenggarakan oleh Badan Akreditasi Nasional Provinsi Lampung, menurut Pairin akan berdampak sangat positif. “Mudah-mudahan kegiatan seperti ini tidak yang pertama dan bukan yang terakhir di Kota Metro. Saya mengucapkan terimakasih karena kegiatan tersebut dilaksanakan di Kota Metro dan atas kepercayaannya,” kata dia.
Prof. Dr. Karwono, M. Pd., Rektor Universitas Muhammadiyah menjelaskan, sekolah yang ada di Kota Metro belum semua akreditasi, sekarang ini sebagai awalan untuk akreditasi, dengan melakukan pengisian data terlebih dahulu dan kami sebagai yang memfasilitasinya,” pungkasnya. (DQ)