gentamerah.com | Lampung Utara–Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Lampung Utara memberikan apresiasi kepada pihak SDN 03 Ajikagungan, Kecamatan Abung Kunang. Kendati terbilang sekolah baru, saat ini dapat disandingkan dengan sekolah-sekolah lain yang telah mandiri.
Terkait dua siswa yang bersekolah tidak memiliki perlengkapan karena kondisi ekonomi orang tuanya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampura, Suwandi mengatakan telah dicarikan solusi, menggandeng donatur guna mengatasi permasalahan tersebut.
“Meskipun masih menjabat sebagai Plt, kerja nyata kepala sekolah ini, patut diapresiasi. Meski baru didefinitifkan dari sekolah barunya, namun perkembangan peserta didiknya cukup baik. Terbukti yang awalnya hanya ada 17 murid saat ini telah lebih dari 70 murid,” kata dia, Rabu (27/9/2017).
Menurutnya, sebagian besar siswa yang bersekolah ditempat tersebut tergolong kurang mampu, maka dikdas akan membantu dengan koordinasi bersama satker terkait. Agar para murid dapat diakomodir menerima bantuan, sehingga dapat menyelesaikan pendidikan tanpa berpikir harus mencari uang kemana.
“Itulah kenapa kita coba membantu sebisanya, nanti akan coba dikoordinasikan bersama pamong desa setempat dan pihak kecamatan agar dapat diprioritaskan mendapatkan bantuan PKH (Program Keluarga Harapan). Dengan demikian bantuan lain akan serta merta menyusul, sehingga membantu meringankan beban mereka,” terangnya.
Penulis : Andrian Volta
Editor : Seno
Editor : Seno