Terkait Dugaan Nguapnya Dana Covid19 Rp1,1 M, Sekdinkes Lampura : Yang Benar BTT Rp2,7 M

 

Terkait Dugaan Nguapnya Dana Covid19 Rp1,1 M, Sekdinkes Lampura : Yang Benar BTT Rp2,7 M

Gentamerah.com || Lampung Utara – Terkait  selisih anggaran Rp 1,1 milyar dana belanja tak terduga (BTT) pada penanganan covid-19 di dinas kesehatan, statemen berbeda  antara  kabid P2P dan PLT kadis kesehatan, ternyata  anggaran biaya tak terduga ( BTT ) yang sebenarnya sebesar Rp2,7 milyar.

“Agar kiranya dapat memaklumi apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab untuk melakukan klarifikasi adanya selisih, data yang diungkapkan oleh dr.  Dian mauli selaku kabid P2P dengan ibu   plt kadis kesehatan,”kata seketaris kesehatan, Ir. Hendri US, M.I.P, saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Rabu (17/02/2021)

Baca Juga : Nguap Kamana Dana Rp1,1 M, Beda Pernyataan Terkait Dana BTT Covid Dinkes Lampura

Menurutnya, perihal dana covid bersumber dari belanja tak terduga pada tahun anggaran 2020, awal selisih angka sehingga terekspose tersebut,  bahwa dimungkinkan  pada waktu itu ketidak validan data atau memang ucapan lisan yang begitu cepat diucapkan sehingga terekam sebagai bukti rekaman.

“Untuk diketahui,  anggaran BTT di tahun anggaran 2020  itu hanya mendapatkan alokasi dari BTT sebesar 2.739.937.596 yang terbagi untuk BTT rumah sakit daerah HM ryacudu sebesar Rp. 440.157.196 dan untuk BTT di dinas kesehatan sebesar Rp. 2.299.780.000. Dari total anggaran tersebut teryata dari per-januari kemarin telah terealisasi sebesar 2.503.256.414,”Katanya

Dijelaskannya,  dari rumah sakit daerah Ryacudu dari anggaran BTT 440.157.196 terealisasi sebesar Rp. 376.249.596 dan sisa anggaran sebesar Rp. 63.908.000 dan anggaran BTT yang di dinas kesehatan terealisasi Rp. 2.127.006.818 dengan sisa Rp. 172.773.182 jadi total sisa anggaran BTT nya adalah Rp. 236.681.182.

Hendri juga meneeangkan, dari anggaran BTT yang salah satunya di alokasikan di rumah sakit tersebut kegunaannya dengan kemitraannya. 

“Seperti Dana Rp.132.380.000 dengan rincian kegunaan berhubungan kemitraan mereka dengan PT lumbung perkasa sebesar Rp. 78.320.000 dan berhubungan kemitraan mereka dengan PT pendekar sinar sakti Rp. 54.060.000 dan lalu dana diterima Rp. 307.777.596 dengan rincian yang pertama untuk honor pelaksanaan kegiatan biaya pemakaman covid-19 Rp. 72.000.000, lalu berhubungan dengan kemitraan mereka dengan PT robust multilab.s Rp.134.500.000 Dan PT. Famed. C.L jadi total 243.869.596 PT yang ada tersebut dalam konteks apa saja kemitraannya saya kurang tahu persisnya,”Pungkasnya.

Penulis  : Gian Paqih

Editor : Seno

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group

Warning: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18