Resmikan UP2K, Bupati Lambar Harapkan Inan Jadi Wadah Promosi Produksi Usaha Warga

 

Resmikan UP2K, Bupati Lambar Harapkan Inan Jadi Wadah Promosi Produksi Usaha Warga

Gentamerah.com || Lambar – Upaya Peningkatan Pendapatan
Keluarga (UP2K) merupakan salah satu program penanggulangan kemiskinan
khususnya bagi kaum perempuan di bawah naungan TP-PKK, Sehingga perlu terus
digalakan agar dapat membantu perekonomian warga.

Hal itu disampaikan Bupati Lampung Barat (Lambar),  Parosil Mabsus) saat meresmikan Gerai Inan
UP2K, di Taman Kota Liwa Hamtebiu, Kelurahan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit,
Jumat (24/09/2021).

“Hari ini, saya mendampingi Ibu Ketua Tim Penggerak PKK
untuk meresmikan salah satu usaha produktif UP2K dan diberi nama “Inan”. Inan
itu panggilan untuk bibi atau panggilan untuk anak perempuan yang lebih tua
dari kita. Kegiatan ini ditujukan untuk meningkatkan kwalitas usaha
kelompok UP2K-PKK sehingga dapat meningkatkan pendapatan keluarga dalam
upaya mewujudkan keluarga sejahtera,” kata Bupati.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Tim Penggerak –
Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Lambar, Partinia Parosil Mabsus, Kepala
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (PMP), Ir. Noviardi Kuswan, Kepala
Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag), Sugeng Raharjo, Wakil
Ketua I TP-PKK, Hj. Gurti Komarawati Mad Hasnurin dan Wakil Ketua II TP-PKK,
Irma Ika Putri Abd. Nasir.

Peresmian itu ditandai pemotongan pita oleh Ketua TP-PKK
Partinia Parosil Mabsus

Parosil berharap, kedepan, Inan bisa memberikan kemajuan
terhadap produksi-produksi dari Pekon atau Badan Usaha Milik Pekon, dan juga kelompok-kelompok
wanita yang mempunyai usaha-usaha atau kerajinan tangan yang lain. “Diharapkan
dengan adanya Inan ini, akan menjadi wadah bagi masyarakat untuk mempromosikan
prduksi-produksinya,” kata dia.

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group