gentamerah.com | Pesawaran – Warga Desa Cimanuk, Kecamatan Waylima Kabupaten Pesawaran Lampung, digegerkan dengan kematian seorang Bapak bersama anaknya, dalam keadaan terluka.belum diketahui penyebab kematian Bustori (53) bersama Tegar (5), tetapi keluarga korban menduga hilangnya nyawa bapak dan anak tersebut akibat pembunuhan.
“Awalnya, kami sekeluarga curiga, sebab beberapa kali mengetuk rumah adek saya (Bustori,RED) tidak ada jawaban. Terus saya nyuruh adik kandung korban (Ahmad Suheri (45)) untuk masuk dalam rumah, dengan cara naik pagar tembok belakang, ” kata Bustomi, Kakak Kandung Korban, Kamis (30/05/2019).
Setelah berhasil masuk, Suheri terkejut, karena mendapati kedua korban tergelatak tidak bernyawa. Keduanya tergelatak di atas tempat tidur.
Bustori dalam kondisi kepalanya berlubang, tepat diatas pelipis sebelah kiri. Sedangkan anaknya, Tegar ( 5) terdapat bekas cekikan di leher, dan tergeletak dikasur kamar tidur, ditutupi dengan springbad.
Bustomi berharap, penegak hukum dapat mengungkap kasus kematian adiknya tersebut.
Penulis : Ali Mubaroq
Editor : Yana