Sistem PTSP, Bupati Lampura Yakini Kemenag Permudah Akses Layanan Warga Secara Online

Sistem PTSP,  Bupati Lampura Yakini Kemenag Permudah Akses Layanan Warga Secara Online

gentamerah.com // Lampung Utara – Inovasi pelayanan yang terpusat dan dapat diakses secara online diharapkan akan mempermudah publik dalam mendapat layanan dari Kementerian Agama. Semua proses menjadi lebih simpel, trnasparan dan akuntabel.
Hal itu diungkapkan Plt. Bupati Lampung Utara, H. Budi Utomo, S.E., M.M., saat menghadiri acara peresmian Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kantor Kementrian Agama Kabupaten Lampung Utara, di Kantor Kemenag setempat,  Selasa (17/12/2019).
 “Saya atas nama pemerintah daerah menyambut baik dan sangat mendukung diresmikannya Pelayanan Terpadu Satu Pintu di Kemenag Agama, karena sebagai mitra kerja Pemerintah Daerah, Kantor Kemenag Lampung Utara memiliki komitmen yang tinggi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Lampung Utara,” katanya.
Hadir Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Lampung Drs. H. Suhaili, M.Ag, Forkopimda Kabupaten Lampung Utara, Kakimal, Kepala Pengadilan Agama, Kepala Kemenag Lampung Utara, Para Kepala OPD, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kotabumi, Kepala Rumah Tahanan Kelas IIB Kotabumi, Para Kabag, Ketua Baznas, Bank Mandiri Syariah, Ketua DWP Kanwil Kemenag Provinsi Lampung Hj. Apriani, S. Ag., Ketua DWP Kemenag Kab. Lampung Utara, Kepala Madrasah se-Kab. Lampung Utara, Ketua FKUB, Pengurus KBIH se- Lampung Utara dan seluruh jajaran Pegawai Kemenag Kab. Lampung Utara dan para undangan.



Penulis : Gian Paqih
Editor : Seno

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group