Workshop |
gentamerah.com | Pringsewu- Guna Peningkatan mutu bagi tenaga pendidik di jajaran pendidikan anak usaia dini (PAUD), Pusat Kegiatan Gugus (PKG) PAUD Cemerlang Kecamatan Banyumas Kabupaten Pringsewu, Lampung menggelar Workshop, Sabtu, (13/10/ 2018).
Acara terebut dihadiri Kabid PAUD dan DIKMAS Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kabupaten Pringsewu, Hj. Peni Widiyanti,S.Pd.,MM, Ka. UPT Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan Banyumas, Hi. Ismungin, S.Pd. , Penilik PAUD Kecamatan Banyumas, Nety Yunida, S.Pd , Kepala Pekon Nusawungu, Joko Supriyanto, SE.
Menghadirkan narasumber, Dosen STKIP Kumala Metro, masing-masing Iza Rukma GM, S.Pd.AUD, M.Pd. dan Ferry Diawanto, MM.
Ketua PKG Kecamatan Banyumas, Mintati, S.Pd mengatakan, bahwa peserta Workshop tersebut sebanyak 52 Orang Guru PAUD yang terdiri dari TK, RA, KB dan SPS.
Kepala UPT Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ismungin mengungkapkan, workshop dilaksanakan sesuai dengan rencana Program PKG, dan peserta diharapkan setelah mengikui workshop dapat melaksanakannya dilembaga PAUD masing-masing.
Kabid PAUD dan Dikmas, Peni Widiyanti yang membuka kegiatan Workshop itu, mengatakan bahwa Pendidikan Anak Usia Dini harus ditanamkan pendidikan Kesehatan baik fisik maupun kebersihan lingkungan.
Penulis : L.Roysamuel.V.S
Editor : Yana
Editor : Yana