Wali Kota Metro Selalu Evaluasi Kinerja Pejabatnya

ADVERTORIAL–Wali Kota Metro, A. Pairin,
selalu melakukan evaluasi kinerja para pejabatnya, terkait amanah yang telah
diberikan kepada pejabat tersebut. Sehingga harapannya Kota Metro akan memiliki
pejabat yang mahu bekerja dan melayani rakyat.
Gebrakan yang dilakukan
pasangan Pairin-Jhohan, dengan melakukan roling para pejabat dilingkungan
Pemerintah Kota Metro.
“Pelantikan ini,
hendaklah dimaknai sebagai kepentingan organisasi, bukan sekedar penempatan
figur-figur pejabat pada jenjang jabatan tertentu. Dengan melakukan penataan
kembali para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota ini, kita semua berkeinginan
agar kedepan tugas kedinasan dapat terlaksana dengan lebih baik lagi,”
kata Wali Kota Metro.
Menurut  Achmad Pairin, pelantikan tersebut  mengacu pada evaluasi kinerja para pejabat
dalam melaksanakan amanah yang diemban, serta didasarkan pada kebutuhan
organisasi untuk menjawab berbagai tantangan yang dihadapi agar kinerja
Pemerintah Kota Metro dapat lebih baik.
Pada Selasa (03/01/2017),
Walikota Metro, Lampung, Achmad Pairin melantik dan mengambil Sumpah Pejabat
Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, dan Pengawas yang berada di lingkungan
Pemerintahan Kota setempat. Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Wisma
Haji Al Khairiyah, Kota Metro,
ASN yang dilantik untuk
menduduki jabatan sebanyak  689 orang,
antara lain, jabatan Pimpinan Tinggi Pratama 19 orang, jabatan Administrator
115 orang, Jabatan Administrator (Camat) 5 orang, jabatan Pengawas (Lurah) 15
orang, dan Jabatan Pengawas sebanyak 535 orang.
Wali Kota Metro Selalu Evaluasi Kinerja Pejabatnya

Selain menginginkan
pejabat yang siap bekerja, pasangan Pairin-Jhohan juga berjanji membawa Kota
Metro, lebih maju dan siap bersaing dengan daerah lain. (ADV)

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group