Kembali ke Lampura, KPK Geledah Kediaman Sekretaris Inspektorat

Kembali ke Lampura, KPK Geledah Kediaman Sekretaris Inspektorat

gentamerah.com // Lampung Utara –  Pasca di OTT nya Bupati Lampung Utara non aktif, Agung Ilmu Mangkunegara, untuk kesekian kalinya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggeledah kediaman salah satu Pejabat kabupaten setempat. KPK menggeledah rumah singgah milik Gunaido Uthama, Sekretaris Inspektorat Lampura, Jumat (22/11/2019).
Lembaga Antirasuah itu datang ke Jalan Penitis Kelurahan Tanjung Harapan, Kecamatan Kotabumi Selatan, rumah milik mantan Camat Kotabumi Selatan.
Abdullah, Warga setempat mengatakan, bahwa KPK menggeledah rumah yang dikenal sebagai rumah Benteng Takeshi itu  didampingi beberapa Anggota Brimob.
“Dari pas adzan Ashar tadi udah rame – rame, ada sekitar lima orang tim KPK dan beberapa anggota Brimob,” jelasnya.
Hanafiah, Lurah Tanjung Harapan yang sebelumnya dimintai sedikit keterangan oleh Tim Antirasuah, membenarkan adanya tamu di salah satu rumah warganya.
Menurutnya, tanah yang didirikan rumah Gunaidho itu adalah milik Tamamin, orangtua Gunaido Uthama.
“Iya saya ditanya tanah dan rumah ini atas nama siapa, ya saya jawab kalau tanah setahu saya milik Tamamin Ayahnya Gunaidho, tapi kalau Rumah saya tahunya milik Gunaidho,” kata dia.
Saat tim KPK melakukan penggeledahan rumah tersebut, puluhan warga berkerumun di depan rumah milik Gunaidho.

KPK malam ini, Jumat (22/11/2019) melakukan penggeledahan rumah milik YT, tenaga ahli pemerintahan Pemkab Lampura. Menggunakan mobil Inova nopol BE 1292 CN KPK mendatangi rumah tersebut. 



Penulis : Gian Paqih
Editor : Seno

Tinggalkan Balasan