gentamerah.com | Lampung Utara – Untuk meringankan beban pengobatan Muttaqi (8 bulan), penderita Tumor Intraabdomen, putra pasangan Hendri Ependi (34) dan Ernalia (34), Waka Polres Lampung Utara, berikan tali asih.
” Saya datang kesini untuk memberikan sedikit bantuan tali asih guna untuk meringkan beban keluarga Hendri, semoga dengan adanya bantuan ini bisa sedikit membantu untuk biaya berobatnya,” kata Wakapolres Kompol Yustam Dwi heno, S.I.K., S.H., M.M. mewakili Kapolres Lampung Utara, AKBP Budiman Sulaksono, S.I.k., didampingi Kasubag Humas Polres Lampura, Iptu Zulkarnain, Sabtu (2/3/2019)
Menurutnya, sebagai sesama wajib saling membantu , terutama keluarga yang sedang mengalami musibah. ” Mudah-mudahan keluarga Hendri bisa diberikan kekuatan dalam mengahdapi cobaan ini, semoga Muttaqi lekas sembuh seperti sedia kala,” tuturnya.
Penulis : Gian Paqih
Editor : Yana
Editor : Yana