Mulai Minggu, Bawaslu Besama Mappilu PWI Mesuji Bersihkan APK

Mulai Minggu, Bawaslu Besama Mappilu PWI Mesuji Bersihkan APK
Penulis : Andi Sunarya
 Penyunting : Yana
gentamerah.com | Mesuji–Memasuki masa tenang usai masa kampanye, Badan pengawas Pemilu (Bawaslu) bersama Mappilu-PWI Kabupaten Mesuji Lampung melepas alat peraga kampanye (APK). Secara simbolis pelepasan APKdimulai dari Alun-alun Simpang Pematang dilanjut dengan menyusuri pinggir jalan lintas timur dikabupaten setempat, Minggu (14/04/2019).
Ketua Bawaslu Kabupaten Mesuji, Apri Susanto S.Pd mengatakan, menjelang Pemilu  2019 sejumlah alat peraga kampanye yang  dipasang untuk mempromosikan profil kandidat calon baik calon legislatif (Caleg) Kabupaten, Provinsi, DPR RI, DPD dan gambar calon Presiden dan Wakil Presiden mulai minggu harus dilepas.
“Hari ini mulai masuk masa tenang seluruh APK harus dilepas, dan hari ini kita awali dari alun-alun kecamatan Simpang Pematang diikuti oleh seluruh Panwascam sekabupaten Mesuji.Sedangkan dijalan lintas timur diwilayah kabupaten Mesuji,hari ini   kita pastikan bersih dari Apk,” kata dia.
Apri mengingatkan, bahwa masa kampanye Pemilu 2019 berakhir pada Sabtu (13/04/2019), maka alat peraga harus  dibersihkan untuk menjaga agar situasi berjalan aman dan kondusif.
“Saat masuk hari tenang, alat peraga kampanye harus  dibersihkan dari jalanan,dan hari ini kita bersama  dengan Pol PP didampingi dari Mappilu kepolisian dan pihak Kesbang Pol  membersihkan APK disepanjang jalan Lintas timur di Mesuji,” ungkapnya.
Sementara itu Ketua Mappilu-PWI Kabupaten Mesuji, Misdi menjelaskan, Pemilu memasuki masa tenang terhitung Minggu hingga Selasa (16/04).
Sedangkan pencoblosan akan dilakukan pada Rabu (17/4/2019).Untuk menciptakan suasana Pemilu dikabupaten Mesuji yang kondusif seluruh Apk calon yang masih terpasang harus dilepas dan dihari pertama masa tenang sudah diawali oleh Bawaslu.
“Jadi selain Bawaslu peserta pemilu juga harus membantu melepas alat peraga mereka masing-masing jadi kita bersama-sama membersihkan APK  dikabupaten Mesuji ini untuk menciptakan pemilu damai dan sejuk,”ungkapnya.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala kesatuan  (Kasat) Pol PP Slamet Riyanto mengatakan, dalam aksi pelepasan  APK, menerjunkan sebanyak 14 personil Pol PP, untuk mengawal dan membersihkan APK disepanjang jalan lintas timur sampai diperbatasan Ogan komering Ilir (OKI) Sumateran Selatan, bersama Bawaslu.
“Yang membantu dari awal simbolis sampai pada pelepasan APK di jalan Lintas Timur sampai perbatasan dengan wilayah Sum-sel kita mengerahkan 14 anggota dan selama pelepasan yang sudah dilakukan berjalan lancar tanpa ada hambatan,” tutupnya

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group

Warning: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18