Mesuji  

Gerakan Polri, Ratusan Warga DKM Mesuji Antusias Ikut Kegiatan Vaksinasi

 

Gerakan Polri, Ratusan Warga DKM Mesuji Antusias Ikut Kegiatan Vaksinasi

Gentamerah.com
||
Mesuji – Guna mendukung pemerintah pusat melalui
Jajaran Polri sebagai garda terdepan dalam memutus mata rantai penyebaran virus
Covid-19, Pemerintah Desa Dwi Karya Mustika (DKM)
bekerjasama sama dengan Polres
Mesuji
melalui Polsek Mesuji Timur, menggelar vaksinasi bagi masyarakatnya yang belum
mendapatkan dosis vaksin pertama, kedua, dan ketiga
, di Balai Desa setempat, Sabtu
(19/02/2022).

Kepala Desa DKM, Edy Santosa mengatakan,
pihaknya sangat mendukung gerakan pemerintah dalam memutus mata rantai
penyebaran virus Covid-19. Khususnya yang tengah gencar di lakukan oleh jajaran
Polri dengan terus melakukan pemerataan program vaksinasi.

“Untuk kami sangat mengapresiasi serta
menyambut baik kegiatan vaksinasi ini, harapannya masyarakat DKM semua bisa
mendapatkan dosis vaksinasi secara merata sehingga kemungkinan untuk terjangkit
virus Covid-19 akan semakin kecil, sebab imun tubuh nya sudah terbentuk dengan
baik setelah di vaksin,”kata Edy.

Turut hadir dalam giat vaksinasi tersebut
Kapolsek Mesuji Timur IPTU Heri Ramanda yang di wakili Kanit Binmas nya IPDA
Tata Subrata, dan Bhabinkamtibmas Briptu Kurniadi serta sebanyak 356 warga baik
yang akan melakukan vaksin dosis kedua maupun ketiga.

Laporan : Andi 

Editor : Nara

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group

Warning: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18