Penulis : Andi Sunarya
Gentamerah.com || Mesuji – Pernah mengajar disbuah sekolah
didaerah pedalaman di Pulau Masalembu, Salah satu pulau terpencil di pulau jawa,
Manda Juniawan, salah satu tenaga pengajar di Sekolah Menengah Pertama Negeri
(SMPN)11 Mesuji, ingin merilis Buku yang bercerita tentang sebuah perjalanan,
pengabdian, dan kenangan dalam pengabdiannya tersebut.
“Buku ini bercerita tentang pengalaman pribadi saya,
saat mengabdikan diri sebagai tenaga pendidik di pulau masalembu, salah satu
pulau terpencil di tengah laut jawa,”tutur Manda kepada wartawan.
Harapannya, melalui pengalaman pribadi yang dituangkan dalam
sebuah buku tersebut, dapat menjadi
motivasi kepada anak usia sekolah, agar memiliki mimpi dan berani berjuang
mewujudkan mimpinya.
“Insyallah buku dengan 260 halaman ini akan segera beredar
secara luas di tahun ini, dan saya berharap dapat di terima pembaca baik orang
tua hingga anak didik di Kabupaten Mesuji,’Harapnya.
Terpisah, Kepala
Dinas Pendidikan Kabupaten Mesuji , Andi S.Nugraha menyambut baik atas
terbitnya buku karya salah satu dewan guru SMP Kabupaten Mesuji, Andi berharap
kedepan akan muncul tenaga guru Mesuji
yang juga mampu mengekploitasi bakat demi kepentingan kemajuan dunia pendidikan
di Mesuji semakin baik.
“Ini karya luar biasa yang harus di apresiasi, dan kita
berharap kedepan akan muncul penulis-penulis buku lain dari kalangan tenaga
pengajar di Bumi Ragab Begawe Caram ini, untuk memotivasi yang lain bahwa
profesi seorang guru sangat mulia dan berjasa besar dalam mencerdaskan generasi
penerus bangsa,”harap Andi.
Editor : Nara