Waykanan – Sebanyak 31 warga binaan mengikuti pembinaan wawasan kebangsaan yang digelar bersama Polres Waykanan, di Gazebo Upacara Lapas setempat, Rabu (5/11/2025).
Acara tersebut bukan sekadar rutinitas pembinaan, tapi menjadi wadah menanamkan kembali semangat cinta tanah air, bela negara, dan persatuan bangsa di dada para warga binaan.
Kepala Lapas Waykanan, Riski Burhannudin, menegaskan kegiatan kepramukaan ini adalah bagian penting dari pembinaan kepribadian bagi setiap warga binaan.
“Melalui Pramuka, kami ingin menanamkan nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan semangat kebangsaan agar mereka siap kembali ke masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, dari pihak Polres Waykanan, Bripka Dicky, selaku Bhabinkamtibmas Umpu Semenguk, menyatakan dukungan penuh terhadap program tersebut.
“Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tapi juga sebagai mitra dalam membangun manusia yang berintegritas,” katanya.
Kegiatan ini menjadi bukti sinergi antara aparat penegak hukum dan lembaga pemasyarakatan dalam membina mental warga binaan, agar kelak mereka kembali ke masyarakat dengan jiwa nasionalis dan semangat baru untuk hidup lebih baik.







