Lampung Utara – Bupati Hamartoni Ahadis meluncurkan layanan Puskesmas Mider dan Program Administrasi Kependudukan Desa Unggul (PAKSU) di 19 desa se-Kecamatan Tanjung Raja, Selasa (21/10/2025).
Pencanangan dilakukan bersamaan dengan Pengajian Akbar memperingati HUT Ke-107 Desa Tanjung Raja, dihadiri Wabup Romli, Ketua DPRD M. Yusrizal, Forkopimda, serta para kepala dinas dan camat.
Hamartoni menegaskan, program ini untuk memperluas jangkauan pelayanan publik hingga pelosok desa, termasuk pelayanan kesehatan dan administrasi kependudukan.
“Melalui PAKSU, warga tak perlu jauh ke kabupaten untuk urus dokumen kependudukan. Semua bisa diurus di desa,” ujar Bupati.
Kades Tanjung Raja Yunis Azhar menyampaikan apresiasi atas kehadiran jajaran Pemkab dan berharap momentum HUT ke-107 menjadi semangat bersama membangun desa.
Kegiatan pengajian ditutup dengan doa bersama dan tausiah keagamaan.













