Si Jago Merah Mengamuk di Jukubatu Banjit, 4 Rumah Rata Dengan Tanah, 4 Lainnya Rusak Ringan

 

Gentamerah.com || Waykanan – Diduga akibat arus pendek
listrik Sembilan rumah di Kampung Jukubatu, Banjit, Waykanan, Lampung di lahap
si jago merah. Akibatnya, empat rumah rusak ludes rata dengan tanah, satu rumah
rusak berat dan lainnya rusak ringan, Sabtu (31/07/2021).

Kebakaran diperkirakan terjadi sekitar pukul 01.15 WIB, dan
api dapat dipadamkan sekitar pukul 04.25 WIB. 
Warga sekitar yang bahu membahu memadamkan api dengan alat ala kadarnya.
Diduga api bermula dari rumah Minuria, dan menyambar kerumah lain yang ada
disekitar,  karena  jarak beberapa rumah di kampung tersebut
sangat berdekatan.

Informasi yang didapat gentamerah.com, rumah yang ludes
terbakar dan rata dengan tanah terebut milik Tinut, Siti, Dinsa dan Surya.
Sedangkan rumah milik Manadi kondisinya rusak berat. Empat rumah lain rusak
ringan, milik Sholimin, Khairi, Yadit dan Marhilah.

“Kalau rusak ringan itu, misalnya kaca aja yang pecah, terus
topi-topinya copot, ada juga yang hanya genteng beberapa saja,” ujar Doni,
salah seorang Warga setempat.

Disayangkan, rumah sudah habis terbakar dan api sudah mulai
dapat dijinakkan, mobil pemadam kebakaran milik perintah daerah baru datang.

Diperkirakan akibat musibah tersebut warga mengalami
kerugian sekitar Rp600 juta, dengan harapan ada uluran tangan dari pemerintah
daerah. tim

Exit mobile version