Pemkab Pringsewu Yakin Perolah Penghargaan STBM

gentamerah.com| Pringsewu – Dalam rangka verifikasi  untuk kemungkinan Pringsewu sebagai kandidat peraih penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) berkelanjutan, Tim Kementerian Kesehatan dan Bappenas RI melakukan kunjungan kerja ke kabupaten setempat, Jumat (28/9/2018).   

Menurut  ketua tim yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi Pengamanan Radiasi Direktorat Jenderal Kesehatan Lingkungan pada Kementerian Kesehatan RI, Kristin, dipilihnya Pringsewu sebagai kandidat peraih penghargaan tersebut, dikarenakan keberhasilannya yang sudah menjadi Kabupaten Open Defecation Free (ODF) 100 %.

“Selian itu, karena ada inovasi berkelanjutan dan komitmen dari pimpinan daerah yang sangat tinggi, dengan dukungan jajaran dibawahnya, serta pelibatan secara aktif berbagai instansi lainnya, ormas, termasuk tokoh masyarakat dan tokoh agama, untuk melanjutkan pencapaian ODF Kabupaten Pringsewu secara berkelanjutan,” ujarnya, seusai diterima oleh Wakil Bupati Pringsewu Dr.Hi.Fauzi didampingi jajaran Dinas Kesehatan setempat.

Menurutnya, ODF, dapat merubah perilaku masyarakat menjadi lebih sehat dan lingkungan juga menjadi bersih. Selain itu, seluruh instansi  beserta masyarakat juga mempunyai komitmen yang sama untuk  melaksanakan 4 pilar STBM lainnya.

Kristin menjelaskan, verifikasi dilakukan, baik ditingkat pimpinan daerah, maupun OPD, serta melihat secara riil pencapaian di tingkat masyarakat serta melakukan testimoni. Termasuk inovasi dari BUMDes yang mendukung kegiatan tersebut.

Pelibatan TNI-Polri di Kabupaten Pringsewu dalam masalah ODF, menurut Kristin,  juga merupakan salah satu bentuk inovasi di Kabupaten Pringsewu.

Penulis : L.Roysamuel.V.S
 Editor : Yana
error: Berita Milik GNM Group
Exit mobile version

Warning

: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18