Sekda Waykanan : Korpri Aset Penting Dalam Potensi Daerah Harus Netral

Sekda Waykanan : Korpri Aset Penting Dalam Potensi Daerah

gentamerah.comWaykanan- Korpri merupakan aset penting dalam penyelenggaraan Negara, banyaknya sumber daya manusia Korpri merupakan  potensi yang wajib dikelola, dipersatukan dalam wadah resmi sehingga.

Hal tersebut diungkapkan, Sekretaris Daerah Kabupaten Waykanan Provinsi Lampung, Saipul pada pelantikan pengurus Korpri  Waykanan periode 2017/2022, digedung serba guna  setempat, Selasa (30/01/2018).

Saipul mengatakan, Korpri  merupakan satu-satunya wadah non kedinasan dari PNS, maka  setiap anggota Korpri  tetap memiliki peluang untuk berkiprah mengaktualisasikan diri dalam koridor yang ada dan harus  tetap mengedapankan netralitasnya.

“Saya berharap kepada pengurus, agar mampu memimpin, mempersatukan PNS di Kabupaten ini dalam satu cita-cita konkrit yakni memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya.

Menurutnya, sebagai abdi negara, PNS yang tergabung dalam Korpri wajib menjadi contoh dalam menjalankan konstitusi, menciptakan kehidupan kenegaraan yang kondusif.

”Kita semua PNS harus dapat melayani masyarakat secara prima, dan sebagai abdi pemerintahan PNS harus memberikan dukungan terhadap jalannya pemerintahan guna terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih,” ujarnya.

Sementara itu, sambutan tertulis Ketua Dewan pengurus Korpri Provinsi Lampung, Hamartoni Ahadis, yang dibacakan  Theresia Sormin, meminta agar aparatur sipil negara dilingkungan pemerintah  Waykanan,  menunjukkan sikap netralitas pada Pemilukada serentak Juni mendatang.

“Saya minta aparatur dapat menunjukkan netralitasnya pada pemilukada juni mendatang sesuai dengan Undang-Undang Nomor 05 Tahun 2014 Tentang ASN,” kata dia.

Penulis : Mus
 Editor : Seno
error: Berita Milik GNM Group
Exit mobile version

Warning

: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18