Dihajar Puting Beliung Puluhan Rumah di Lamteng Roboh

gentamerah.comLampung Tengah – Diduga akibat hantaman angin puting beliung, yang disertai hujan lebat dan petir, puluhan rumah warga mengalami rusak berat dan ringan, serta menumbangkan pohon dan tiang listrik. Peristiwa naas tersebut sempat terjadi dua kali, sekitar pukul 15.30 Wib, disusul beberapa jam kemudian sekitar pukul 17.30 Wib, Rabu (2/1/2019).
Rumah yang mengalami rusak ringan, yaitu pada atap yang terbang sebanyak 54 unit, dengan katagori kerugian antara Rp200 – 500 ribu, dengan kondisi rumah masih layak dihuni.
Beberapa kampung yang terkena dampak terjangan angin puting beliung, di Kampung Sumberbaru, Kecamatan Seputih Banyak, dua rumah rusak batang pohon, dengan kerugian sekitar Rp11-15 juta, namun kondisi rumah masih dapat dihuni.
Di Kampung Setia Bakti, satu unit rumah mengalami rusak berat, dengan kerugian sekitar Rp25 juta, kondisinya sudah tidak dapat dihuni. Fasilitas lainnya yaitu satu unit kandang ayam mengalami rusak berat, dengan perkiraan kerugian sekitar Rp20 juta. Rumah yang mengalami rusak ringan sebanyak 41 unit, dengan katagori kerugian Rp1 – 3 juta, untuk saat ini kondisi rumah masih dapat dihuni oleh pemiliknya.
Sementara infrastruktur lainnya, yaitu empat batang tiang listrik roboh, saat ini dalam perbaikan oleh pihak PLN dan listrik sudah menyala.
Di Kampung Sido Binangun, Kecamatan Way Seputih, satu unit rumah mengalami rusak berat, akibat tertimpa batang pohon, dengan kerugian sekitar Rp2 ratus juta. Rumah yang mengalami rusak ringan, karena atapnya terbang sebanyak tiga unit, perkiraan kerugian sekitar Rp200 – 500 juta.
Beruntung dalam peristiwa tersebut, tidak ditemukan adanya korban jiwa. Sesaat setelah kejadian, tim Tanggap Siaga Bencana (Tagana) dari BPBD Lamteng, bersama aparat Polsek setempat telah berada di lokasi.

Penulis : Gunawan
 Editor : Yana
error: Berita Milik GNM Group
Exit mobile version