Mandailing Natal – Amarah warga meledak. Kantor Polsek Batang Gadis, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara, dibakar massa, Sabtu (20/12/2025). Aksi ini dipicu kekecewaan warga terhadap penanganan kasus narkoba.
Dalam video yang viral di media sosial, tampak mobil dinas dibakar dan sebagian bangunan Polsek hangus diamuk massa.
Insiden bermula saat emak-emak menggerebek sarang narkoba di Desa Sengkuang. Seorang terduga bandar narkoba berinisial R ditangkap warga dan diserahkan ke polisi. Namun, warga kembali melihat R berkeliaran di kampung, memicu kemarahan massal.
Tak terima, warga meluapkan amarah dengan membakar kantor Polsek dan mobil dinas.
Polda Sumut menyebut kasus telah ditangani Polres Madina. Polisi mengklaim R bukan dibebaskan, melainkan kabur dari tahanan dan kini dalam pengejaran hingga ke wilayah Sumatera Barat.
