Terkait Usulan Mahasiswa, DPRD Metro Layangkan Aspirasi Penolakan RUU ke DPRRI



gentamerah.com// Metro- DPRD Kota Metro berjanji akan menyampaikan aspirasi mahasiswa melalui jalur masing-masing fraksi ke DPR RI, terkait penolakan sejumlah RUU serta penyelesaian kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

“Terima kasih sudah datang menyampaikan aspirasi kepada kami, walaupun bukan kewenangan dari DPRD Metro, tapi kami akan mendengarkan sesuai tupoksi kami,” ujar Wakil Ketua DPRD Sementara Anna Morinda, Kamis (26/9).
Ia mengaku, tidak ada hubungan langsung antara DPRD dengan DPR RI terkait RUU karena berbeda tupoksi. Namun, pihaknya bisa menyampaikan melalui jalur fraksi masing-masing partai politik (parpol).
“Kami ini pelantikan pimpinan dan AKD belum ada, RUU itu kewenangan DPR RI. Tapi, apa yang disampaikan kami terima, ini kan untuk kepentingan bangsa, tidak ada kepentingan lain untuk negara,” ucapnya, saat menerima perwakilan mahasiswa.
Anna menambahkan, pihaknya sepakat dengan penanggulanan kebakaran hutan.
“Sepanjang ada pada track yang benar, membela kepentingan masyarakat, kami juga bersama kalian,” tandasnya.
Penulis : Deky
error: Berita Milik GNM Group
Exit mobile version

Warning

: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18