Hindari Lobang, Pengendara Beat Terjatuh, Istri dan Anaknya Terlimpis Truk Tewas

Hindari Lobang, Pengendara Beat Terjatuh, Istri dan Anaknya Terlimpis Truk Tewas

gentamerah.com| Lampung Tengah –Bermaksud menghindari lubang yang menganga dijalanan, sepeda motor Honda Beat BE 4364 TG, yang dikemudikan Edi Imron, tergelincir dan terjatuh, hingga tak dinyana dari arah belakang sebuah truk BM 9505 EU, melintas dengan kecepatan tinggi, tak hayal lagi truk tersebut melindas sepeda motor korban dan menewaskan istri dan seorang anak yang dibonceng korban.

Kejadian yang menewaskan Siriana (40), istri Edi Imron dan Fahri (1), anak kandung Edi tersebut, tepat disekitar Kantor BPN Gunungsugih, Jalur Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera, sekitar pukul pukul 07.15 WIB, Kamis (10/5/2018).

Edi Imron, Warga Kampung Bulusari Kecamatan Bumiratu Nuban, Lampung Tengah, yang mengendarai sepeda motornya, melaju dari arah Bandarlampung, menuju Bandarjaya, Lampung Tengah, berboncengan dengan istri (Siriana ) dan kedua anaknya, Fahri (1) dan Nasuha (10).

Menurut keterangan Irwan, saksi mata dilokasi kejadian, peristiwa itu terjadi saat korban yang bermaksud menghindari lobang, ternyata tidak terkendali sehingga mengakibatkan motor oleng ke tengah badan jalan, dan terjatuh. Sriana yang menggendong Fahri, terpental kebelakang sepeda motor korban, sesaat kemudian sebuah truk melaju kencang dan menggilas keduanya.

Sementara, Edi Imron bersama Nasuha luput dari maut tersebut, karena keduanya terjatuh ke arah depan motor. Truck yang dikemudikan oleh Solihin (36), warga Bandarlampung, tidak sempat menghindar ataupun menghentikan mobilnya, hingga akhirnya terjadi kecelakaan, yang merenggut dua korban jiwa. 

Edi Imron mengalami luka dibagian kepala dan lengan kanan, Nasuha hanya mengalami luka ringan pada bagian tangan dan kaki. Keduanya, dibawa ke RSUD Demang Sepulau Raya,  sedangkan istri dan anak bungsu Edi, yang meninggal di TKP,  jenazahnya langsung dibawa pulang oleh pihak keluarga.

Penulis : Gunawan
 Editor : Seno
error: Berita Milik GNM Group
Exit mobile version

Warning

: file_get_contents(https://birujualtanah.com/backlink/backlink.php): failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 403 Forbidden in /home/gradiann/gentamerah.com/index.php on line 18