Peserta Kirab Pemuda se-Indonesia Kunjungi Masjid Bersejarah di Pringsewu

Peserta Kirab Pemuda se-Indonesia Kunjungi Masjid Bersejarah di Pringsewu

gentemerah.com | Pringsewu – Peserta Kirab Pemuda 2018 yang berasal dari seluruh provinsi di Indonesia, pada hari kedua dititik singgah Pringsewu, mengikuti apel dan senam pagi bersama jajaran Aparatur Sipil Negara, pelajar dan mahasiswa serta elemen masyarakat Kabupaten setempat, di Taman Wisata Alam Talang Indah, Kelurahan Pajaresuk, Pringsewu, Jumat (12/10/2018).
Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu, Budiman berharap,  seluruh peserta dapat mengikuti seluruh kegiatan sehingga dapat menambah pengalaman yang dapat bermanfaat bagi masa depan.
Seusai mengikuti apel dan senam pagi bersama di TWA Talang Indah, selanjutnya para peserta Kirab Pemuda 2018 menuju SAMA Negeri 1 Pringsewu, untuk mengikuti kegiatan Dialog Kebangsaan dan Gala Pemuda.
Dilanjutkan mengunjungi masjid bersejarah, Masjid Jami’ KH Ghalib di Kelurahan Pringsewu Barat, sekaligus bagi peserta muslim melaksanakan shalat Jumat.

Penulis : L.Roysamuel.V.S
 Editor : Yana

Tinggalkan Balasan

error: Berita Milik GNM Group